Tuesday, February 10, 2009

Cara Menghindari Scam Program Affiliate

Mungkin ada beberapa orang yang menyarankan Anda untuk menggunakan program seperti Google Adwords untuk mempromosikan produk dari program affilate marketing yang Anda ikuti. Cara tersebut sebenarnya termasuk ide yang bagus, tetapi hanya jika penghasilan yang Anda dapatkan lebih besar dari uang yang Anda keluarkan untuk berpromosi, dan untuk melakukannya terkadang bukanlah suatu hal yang mudah.

Lalu, bagaimana caranya agar cara di atas yang mungkin ingin Anda lakukan berhasil. Mungkin beberapa tips di bawah ini dapat membantu Anda.

1. Buatlah target yang realistik. Walaupun menghasilkan ribuan dollar dari website affiliate marketing itu mungkin, tapi janganlah berharap Anda dapat meraih $10.000,- dalam bulan pertama Anda di bisnis ini. Setiap produk yang Anda pasarkan melalui internet memiliki cara-cara yang berbeda, dan menemukan niche yang tepat bagi Anda mungkin membutuhkan waktu. Dan pengalaman sangatlah penting di bisnis affiliate marketing, semakin banyak pengalaman Anda semakin baik yang Anda kerjakan. Jadi Anda perlu sedikit bersabar jika Anda baru di bisnis ini.

2. Ketahuilah cara untuk beriklan. Google Adwords menawarkan cara yang mudah untuk mempromosikan website Anda. Namun satu hal yang perlu diingat karena Google Adwords menarik bayaran dari iklan Anda yang ditampilkan maka pastikan Anda mendapatkan uang dari konsumen Anda.

3. Pastikan program Affiliate Marketing yang Anda ikuti dapat dipercaya. Jika Anda baru di dunia Affiliate Marketing, mungkin bergabung dengan program besar seperti Amazon atau Citibank dapat menjadi batu loncatan Anda untuk belajar Affiliate Marketing. Pastikan program Affiliate Marketing yang Anda ikuti memberikan support yan bagus bagi Anda. Seperti Moreniche yang tidak hanya memberikan alat-alat promosi yang sangat lengkap, tapi juga membekali Anda dengan ilmu-ilmu yang sangat bermanfaat tentang internet marketing.

Sejak berkembang pesatnya dunia Affiliate Marketing menjadi bisnis yang menguntungkan, bermunculan juga beberapa perusahaan yang mungkin mencoba berbuata Scam (curang) pada Anda. Jika Anda sudah berpengalaman di unia Affilaite Marketing mungkin Anda sudah tahu tanda-tandanya, tapi jika Anda masih baru di bisnis ini perusahaan papan atas yang telah memiliki nama merupakan pilihan terbaik hingga Anda menemukan cara yang paling tepat dalam berpromosi melalui internet.

No comments:

Post a Comment